Gangguan pernapasan pada 70 ribu jiwa karena kabut asap Riau
Prediksi Hongsing - Kabut asap di Riau masih terus tebal dan terus menjatuhkan korban. Korban gangguan pernapasan yang bisa di data saat ini akibat menurunnya kualitas udara dari asap kini mencapai 70 ribu jiwa.
Jumlah ini telah meningkat dari sebelumnya, dan akan terus menambah nominal angkanya jika masih saja asap ini tebal.
Salah seorang sumber berita menjelaskan kalau meningkatnya jumlah korban asap riau sudah dari dua hari yang lalu, dan saat ini kualitas udara di Riau masih berbahaya dan masih di selimuti kabut asap tebal.
Mereka yang terkena gangguan pernapasan, terkena penyakit infeksi saluran pernapasan akut (ISPA), penyakit kulit, asma dan penumonia. Yang paling tinggi adalah ISPA menyerang warga Riau.
Penderita ISPA mencapai 50.741 jiwa. ISPA paling gampang menyerang warga karena menghirup udara berbahaya, disusul penumonia 893 jiwa, asma 2.500 jiwa, penyakit kulit 3.945 jiwa dan sakit mata 3.042 jiwa
Kota Pekanbaru paling banyak terkena ISPA, menembus sekitar 12 ribu jiwa, kemudian disusul Kabupaten Kuantan Singingi, Siak, Bengkalis, Dumai dan Rokan Hulu.
Sejauh ini sudah ada 2 orang meninggal akibat kabut asap Riau.
0 comments:
Post a Comment